Kamis, 26 Juni 2008

Jangan mengaku beragama jika...


Agama diturunkan utk apa ? Menurutku utk di amalkan. Apa artinya orang yang bisa baca Quran tapi gak tahu artinya ? Apa artinya orang tahu artinya tapi tidak mau mengamalkan ? Banyak tingkatan pemahaman agama, dari hanya pernah baca, berusaha mengerti, berusaha memahami, dan TOP-na adalah MENGAMALKAN. Jadi sangat salah kalo kita menilai seseorang dengan hanya melihat tampak luar-nya saja. Kata kerennya " DON't judge the BOOK from the COVER". Semua proses pentahapan itu memang harus dilewati dari mulai membaca/mendengar, mengerti & memahami, mengamalkan. Untuk menjadi baik seseorang bisa berjalan LURUS, mungkin juga belok berliku (salah-benar-salah-salah-BENAR). Orang bisa menilai segala sesuatu dari proses & hasil. Proses benar, kemungkinan besar hasilnya benar, tapi jika proses salah, kemungkinan hasilnya salah. Maaf, di Indonesia banyak orang jago BACA QURAN, BIBLE dll, tapi hanya sedikit orang yg mengerti, dan sangat sedikit orang yg mengamalkan. Bukan maksud meremehkan orang membaca KITAB SUCI, tapi yg saya soroti adalah proses itu baru AWAL, sedangkan yg diinginkan adalah HASIL AKHIR. Continuing Proses harus terus dilakukan agar hasil yg diharapkan bisa tercapai, jangan merasa anda sudah beragama jika baru pada tahap bisa membaca. Tapi teruskan utk memahami, dan BUKTIKAN dengan AMAL PERBUATAN. Apa artinya orang jago membaca tapi mencuri, memahami tapi merampok, mengerti tapi tidak pernah mengamalkan kebajikan. Anda yg saat ini sedang berproses merubah menjadi lebih baik, semoga ini hanya sekilas percikan lilin dalam kegelapan. Yang benar dari ALLAH, yg salah sudah pasti ini menurut pemahaman saya.

Tidak ada komentar: